Langsung ke konten utama

16 Jenis Kepribadian Manusia

What`s Your Personality Type?
"Do What You Are"

Kuis untuk mengetahui kepribadian Aku, Kamu Dan Mereka :) 
Instruksi:
Di bawah ini ada empat pertanyaan, dan deskripsi dari dua daftar “preferensi” kepribadian. Kedua daftar ini masing – masing mempunyai keunggulan maupun kelemahan sendiri. Keduanya sama – sama bernilai, dan TIDAK SATUPUN yang lebih baik dari pada kepribadian yang lain.
Bacalah serangkaian deskripsi untuk dua daftar itu dan istilah Tipe Kepribadian kamu di bawahnya secara JUJUR, manakah yang paling tepat atau sesuai dengan kamu.
Sistem untuk memahami orang yang dinamakan Personality Type didasarkan pada hasil karya psikolog Swiss Carl Jung dan dua wanita hebat Amerika, Katharine Briggs dan Isabel Briggs Myers, pencipta The Myers Briggs Indicator Instrument (MBTI).

Mulailah jujur dengan kepribadianmu sendiri :) 
1. Kemanakah energi Anda secara alamiah terarahkan?
Energi pada Extravert pada dasarnya diarahkan keluar, kepada orang – orang dan hal – hal di luar diri mereka. Energi Introvert pada dasarnya diarahkan ke dalam, kepada pikiran, gagasan, persepsi dan reaksi mereka sendiri. Oleh karena itu, tipe orang Extravert cenderung untuk secara ilmiah aktif, ekspresif, social, dan tertarik pada banyak hal, sedangkan tipe Introvert cenderung untuk menyendiri, privat, berhati – hati dan tertarik pada sedikit hal, tetapi memiliki kekuatan dan fokus yang lebih besar.

Extravert seringkali :
Introvert seringkali :
·    Mempunyai energy besar
·    Lebih banyak berbicara ketimbang mendengarkan
·    Berpikir keras
·    Bertindak duluan, kemudian berpikir
·    Suka bergaul dengan orang banyak
·    Lebih suka peran public
·    Kadang – kadang mudah melenceng
·    Lebih suka mengerjakan banyak hal sekaligus
·    Supel dan penuh semangat

                                    (Ekstrovert)
·    Mempunyai energy stabil
·    Lebih banyak mendengarkan dari pada berbicara
·    Berpikir tenang dalam kepalanya
·    Berpikir duluan, baru bertindak
·    Merasa nyaman sendirian
·    Lebih suka bekerja “di balik layar”
·    Mempunyai daya konsentrasi besar
·    Lebih suka fokus pada satu hal
·    Berpuas diri dan menyendiri

       (Introvert)

2. Jenis informasi apa yang pada umumnya Anda perhatikan dan ingat?
Orang – orang yang bertipe Sensor mengamati fakta – fakta, detail – detail, dan realitas – realitas dunia disekitar mereka sedangkan orang – orang bertipe Intuitive lebih tertarik pada koneksi – koneksi dan hubungan – hubungan antara fakta – fakta demikian juga makna, atau kemungkinan – kemungkinan informasi. Tipe Sensor cenderung untuk menjadi orang yang praktis dan literal, yang mempercayai pengalaman – pengalaman masa silam dan seringkali mempunyai akal sekat yang bagus. Tipe Intuitive cenderung menjadi orang – orang imajinatif dan teoritis yang mempercayakan firasat dan kebanggaan mereka sendiri pada kreativitas mereka.

Sensor seringkali :
Intuitive seringkali :
·    Fokus pada detail dan spesifik
·    Mengagumi solusi praktis
·    Mengamati detail & mengingat fakta
·    Pragmatis – melihat apa adanya
·    Hidup di dini dan sekarang
·    Mempercayai pengalaman actual
·    Suka menggunakan keahlian yang sudah baku
·    Suka instruksi langkah – demi – langkah
·    Bekerja dengan derap stabil

                                 (Sensor)
·    Fokus pada gambaran besar & kemungkinan
·    Mengagumi gagasan kreatif
·    Mengamati segala yang baru dan beda
·    Inventif – melihat apa yang mungkin
·    Berpikir tentang implikasi masa depan
·    Mempercayai naluri mereka
·    Suka mempelajari keahlian baru
·    Suka menggambarkan seluruh hal
·    Bekerja dengan letupan energi besar

       (Intuitive)

3. Bagaimana Anda memutuskan atau sampai pada kesimpulan?
Para Pemikir (Thinker) membuat keputusan berdasarkan kriteria objektif dan impersonal – apa yang membuatnya paling masuk akan dan logis. Para Perasa (Feeler) membuat keputusan berdasarkan nilai personal dan bagaimana perasaan mereka terhadap pilihan – pilihan itu. Jadi, tipe Thinker cenderung bersikap dingin dan analitis dan yakin pada penalaran logis. Tipe Feeler cenderung untuk sensitive, empatetis dan terdorong oleh keadaan – keadaan yang meringankan dan pencarian konstan terhadap harmoni.

Thinker seringkali :
Feeler seringkali :
·    Membuat keputusan secara objektif
·    Tampak dingin dan tak ramah
·    Paling yakin dengan argument rasional
·    Jujur dan terus terang
·    Menghargai kejujuran dan keadilan
·    Memikirkan sedikit hal secara pribadi
·    Cenderung melihat kekurangan
·    Termotivasi oleh prestasi
·    Berargumen atau berdebat untuk kesenangan belaka

                           (Thinker)
·    Memutuskan berdasarkan nilai & perasaan mereka
·    Tampak hangat dan bersahabat
·    Paling yakin dengan keyakinan mereka
·    Diplomatis dan bijaksana
·    Menghargai harmoni dan kasih saying
·    Memikirkan banyak hal secara personal
·    Cepat melengkapi orang lain
·    Termotivasi oleh apersepsi
·    Menghindari argument dan konflik

       (Feeler)

4. Jenis lingkungan apa yang membuat Anda paling nyaman?
Orang – orang tipe Penilai (Judger) lebih menyukai sebuah lingkungan yang terstruktur, tertata dan dapat diprediksi, dimana mereka dapat membuat keputusan – keputusan dan menyelesaikan banyak hal. Tipe Pengindera (Perceiver) lebih suka mengalami hal sebanyak mungkin, sehingga mereka suka membuat pilihan – pilihan mereka tetap terbuka, dan paling nyaman untuk beradaptasi. Jadi, tipe Judger cenderung untuk terorganisir dan produktif sementara Perceiver cenderung fleksibel, ingin tahu, dan tidak suka kompromi.

Tipe Judger seringkali :
Tipe Perseiver seringkali :
·    Membuat keputusan dengan mudah
·    Serius dan konvensional
·    Memperhatikan waktu
·    Lebih suka mengakhiri proyek
·    Bekerja dulu, baru bermain
·    Ingin segala hal diputuskan
·    Melihat perlunya aturan
·    Suka membuat dan kaku dengan rencana
·    Mendapat kenyamanan dalam jadwal

                      
                   (Judger)
·    Mungkin mengalami kesulitan mengambil keputusan
·    Santai dan tidak konvensional
·    Kurang memperhatikan waktu dan terlambat
·    Lebih suka memulai proyek
·    Bermain dulu, baru bekerja
·    Ingin menjaga pilihan tetap terbuka
·    Mempertanyakan banyak aturan
·    Suka menjaga rencana tetap fleksibel
·    Menginginkan kebebasan tetap spontan

       (Perseiver)

Setelah menjawab ke empat pertanyaan diatas maka kamu akan mengetahui Tipe Kepribadian kamu, termasuk dalam Tipe yang manakah kamu salah satu dari 16 Keperibadian Manusia, Apakah kepribadian kamu termasuk dalam Tipe ENTJ, ESTJ, INFP atau tipe – tipe yang lainnya. Kenali diri kamu dan Temukan jawabannya disini :


TIPE 1

TIPE 2

TIPE 3

TIPE 4

TIPE 5

TIPE 6

TIPE 7

TIPE 8
TIPE 9

TIPE 10
Hidup sebagai seorang ESFJ
(Extravert, Sensor, Feeler, Judger)

TIPE 11
Hidup sebagai seorang ISTJ
(Introvert, Sensor, Thinker, Judger)

TIPE 12
Hidup sebagai seorang ISFJ
(Introvert, Sensor, Feeler, Judger)

TIPE 13
Hidup sebagai seorang ISFP
(Introvert, Sensor, Feeler, Perceiver)

TIPE 14

TIPE 15

TIPE 16
(Extravert, Intuitive, Feeler, Judger)

*Don`t for get for comment in this site. Thanks
*mulailah hargai sesuatu dari hal yang terkecil. silahkan membagikan kepada yang lain agar lebih bermanfaat dan jangan lupa untuk mencantumkan sumber yang kamu dapat. semangat mencari hal baru :)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pertanyaan untuk Wawancara Kurikulum 2013

Kali ini saya mem posting  salah satu tugas dari Mata Kuliah Kurikulum dan Pembelajaran. Tugasnya yaitu membuat pertanyaan sebanyak - banyaknya yang kemudian akan di jadikan Kisii - Kissi dalam bentuk tabel,   sebagai patokan dalam wawancara. Sehingga dapat memudahkan kita dalam membawa alur pembicaraan pada saat wawancara nanti. Dan disini saya mendapatkan 40 butir pertanyaan sebagai bekal untuk wawancara. Selamat berproses :). NO.ABSEN :PGSD 3/C-17 NAMA :AMALINAKHAIRUNNISA NIM :2227132065 NO.HP :087808724495 MATA KULIAH :KURIKULUM & PEMBELAJARAN PERTANYAAN- PERTANYAAN WAWANCARA 1. Apakah Kurikulum 2013 itu? 2. Apa tujuan di bentuknya Kurikulum 2013? 3. Apa perbedaan K-13 dengan KTSP (Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan)? 4. Mengapa berbagai pihak menolak adanya K-13? 5. Mengapa Kurikulum diubah? 6. Apa kekurangan dari K-13? 7. Apa kelebihan dari K-13? 8. Jika K-13 berbasis tema, lalu ada mata pelajaran apa saja di SD? 9. Bagaimana proses pembelajaran

Hasil Wawancara tentang Kurikulum 2013

Berikut hasil wawancara yang saya lakukan dengan teman biacara dan diskusi seorang guru yang berpengala man dalam mengajar dengan kurikulum 2013. IDENTITAS WAWANCARA Nama                                       : Evi Ridawati, S. Pd, M. M NIP                                          : 1964041419084102010 Tempat, Tanggal, Lahir           : Serang, 14 April 1964 Alamat                                     : Jln. Resik II No. 56 RT 006/004 Kramatwatu, Serang 42161, Serang, Banten Jabatan                                     : Guru Kelas Tempat Mengajar                    : SDN Kramatwatu 3 Facebook                                 : Ratih Bahar/ Evi Bahar HASIL WAWANCARA Narasumber               : Evi Ridawati, S. Pd, M. M Jabatan                       : Guru Kelas Hari, Tgl                     : Minggu, 14 Desember 2014 1.       Apakah Kurikulum 2013 itu? Jawab: “kurikulum yang berbasis tema di materi pembelajarannya, yang mengutamakan pendidikan

Asal Usul Kramatwatu

Nama kramatwatu adalah sebuah kecamatan di kabupaten Serang. Untuk mengetahui asal usul daerah dimana saya tinggal tidak cukup jika hanya browsing melalui internet saja, tetapi disini saya mencari sumber dari warga setempat. Hal ini disebabkan oleh minimnya postingan mengenai asal usul kramatwatu. Jika dilihat dari beberapa objek yang ada di kec. Kramatwatu seperti Tasikardi dan gunung pinang, mungkin bisa kita tarik kesimpulan dari kisah adanya gunung pinang di kec. Kramatwatu ini. Singkat cerita ada seorang anak yang durhaka pada ibunya, kemudian perahu yang digunakannya terbalik dan akhirnya menjadi gunung pinang. Jika di Sumatra ada kisah malin kundang yang menjadi batu, di Bandung ada tangkuban parahu, maka di kramatwatu ada pula cerita gunung pinang yang menurut saya kolaborasi  dari kisah Malin kundang dengan tangkuban parahu. Tangkuban parahu merupakan nama objek wisata yang dimana berada didaerah Bandung dan menggunakan bahasa sunda sehingga daerah dimana saya tinggal m